Sabtu, 24 November 2012

Resume kel 1: ARTI PENTING ORGANISASI DALAM MASYARAKAT




ARTI PENTING ORGANISASI DALAM MASYARAKAT

Organisasi adalah suatu perkumpulan/kelompok, tempat atau wadah dimana ada sekumpulan orang yang menjalani aktivitas untuk tujuan bersama dengan memanfaatkan sumber daya secara efisien dan efektif.

Dalam kehidupan bermasyarakat, organisasi mutlak diperlukan karena manusia adalah makhluk sosial yang sangat butuh interaksi sosial. Organisasi dalam masyarakat juga diperlukan untuk mempermudah penyaluran aspirasi warga. Dengan adanya organisasi dalam masyarakat, warga menjadi terbiasa dengan apa yang dilakukan dalam organisasi, misalnya dengan bermusyawarah atau berdiskusi untuk mencapai suatu keputusan bersama untuk kepentingan warga.
Setiap organisasi harus mempunyai struktur pengurus yang jelas dalam setiap pembagian tugasnya, setiap anggota didalam organisasi tersebut harus adil bisa menghendel dan menjalakan tugasnya dengan baik, bukan hanya ketua atau beberapa orang saja yang aktif dalam organisasi, jika seperti itu maka itu termasuk organisasi yang tidak efektif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar