Rabu, 19 November 2014

Review Jurnal Optimalisasi Jaringan Firewall dalam Skala Luas

Referensi Jurnal: http://alfinferry.wordpress.com/2012/03/06/jurnal-tentang-ilmu-komputer/

Perubahan teknologi yang terjadi saat ini bisa dibilang sangat pesat, manusia yang dulunya bekerja sendiri, dengan alat sendiri yang sangat apa adanya, dan bahkan termasuk primitif, beda jikalau kita bandingkan dengan kehidupan manusia saat ini segala sesuatu yang dilakukan manusia semuanya hampir berdampingan dengan yang namanya teknologi, bahkan di kota maju seperti New York, Tokyo, Seoul, dan kota-kota maju lainnya sudah dikelilingi dengan teknologi, maksudnya dikelilingi teknologi itu mereka manusia seperti punya ketergantungan sama teknologi, gedget dan sebagainya, yang paling menonjol atau bisa dibilang sangat pesat itu perkembangan teknologi komputer, handphone, laptop, dan personal computer atau yang sering kita sebut PC. Banyak yang bisa kita lakukan dengan komputer seperti di bidang pendidikan, bisnis, hiburan, karir dan lain-lain. Sebagaimana definisi dari komputer itu sendiri untuk membuat pekerjaan manusia menjadi lebih mudah, supaya bisa saling berkomunikasi dan bisa saling bertukar informasi, untuk bisa memenuhi itu semua maka dibentuklah jaringan komputer.

Membuat jaringan komputer tidak semudah yang kita bayangkan, diperlukan sebuah metode untuk menghubungkan komputer-komputer tersebut yaitu dengan menggunakan topologi jaringan serta jenis jaringan yang akan diterapkan. Proses komunikasi dan pertukaran informasi tidaklah seaman yang kita kira dan pastinya banyak intervensi atau gangguan-gangguan yang bisa mengacaukan dan menggagalkan semuanya, diantaranya scan, denial of service, probe, packet sniffer, dan lain-lain.

Agar kita dapat terhindar dari interferensi diatas, memang sangat dibutuhkan peran firewall disini, bukan hanya untuk melancarkan kita disaat terhubung ke dunia internet, tapi untuk melindungi data-data penting yang bisa saja dibobol oleh hacker atau virus, peran firewall sebenarnya tidak hanya untuk melindungi komputer dari serangan hacker tapi juga untuk membuka menutup port-port tertentu. jika jaringannya berskala luas maka dibutuhkan sekali firewall yang sangat handal untuk melindungi data tersebut

Untuk melakukan optimalisasi suatu firewall ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Diantaranya: Yang pertama kita perlu menentukan Policy atau kebijakan firewall terebut. Kerena penentuan policy atau kebijakan merupak hal yang sangat penting, baik atau buruknya sebuah firewall sangat ditentukan oleh policy atau kebijakan yang diterapkan. Penentuan kebijakan tersebut meliputi Menentukan apa saja yang perlu dilayani. Artinya apa saja yang akan dikenai kebijakan yang akan kita buat. Menentukan individu atau kelompok-kelompok yang akan dikenai policy atau kebijakan tersebut. Menentukan layanan-layanan yang dibuthkan oleh tiap-tiap individu atau kelompok yang menggunakan jaringan. Berdasarkan setiap layanan yang digunakan oleh individu atau kelompok tersebut akan ditentukan bagaimanan konfigurasi terbaik yang akan membuatnya semakin nyaman.

Demikian review saya tentang jurnal Optimalisasi Jaringan Firewall dalam Skala Luas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar